KOMPAS.com - Secara fisik, perbedaan bayi laki-laki dan perempuan bukan hanya terlihat pada jenis kelaminnya, tapi ternyata juga struktur tulangnya.
Menggunakan pemindaian MRI, para ahli menemukan bahwa tulang belakang bayi perempuan 11 persen lebih kecil dbandingkan dengan bayi laki-laki. Perbedaan itu tidak dipengaruhi oleh berat badan dan panjang badan saat lahir.
Bukan hanya itu, perbedaan tulang belakang ini tidak ditemukan pada mamalia lain atau hanya ditemukan pada manusia.
"Meski kita tahu bahwa bayi perempuan memiliki tulang belakang lebih kecil dari laki-laki, tapi baru diketahui bahwa perbedaan ini langsung terlihat saat mereka baru lahir," kata salah satu peneliti.
Perbedaan itu sudah dimulai sejak perkembangan dalam kandungan. Ukuran tulang belakang yang lebih kecil pada bayi perempuan ini ternyata membuat perempuan lebih mudah beradaptasi dengan berat bayi saat mereka hamil nantinya.
Meski begitu ada sisi negatifnya. Perempuan juga memiliki kepadatan tulang yang lebih rendah dibandingkan lai-laki. Akibatnya mereka lebih rentan pada patah tulang dan beresiko tinggi mengalami skoliosis dan osteoporosis.
0 komentar :
Posting Komentar